Sambut Hari Jadi Ke-72 Polwan, Wakapolres Utari Kunjungi Budidaya Jamur Tiram
Badung, Baliglobalnews
Pandemi Covid-19 memberikan dampak buruk terhadap seluruh sektor, termasuk sektor pertanian. Karena itu, Polres Badung terus bergerak memberikan semangat dan mengapresiasi sektor pertanian dalam mengembangkan ketahanan tangan.

Wakapolres Badung, Kompol Ni Putu Utariani, S.H. mengatakan strategi yang telah diberikan selama ini yakni memberikan bibit kepada petani, juga ikut bergembira menyaksikan hasil yang telah di capai.

Seperti pada Kamis (13/8) pukul 08.00, Kompol Utariani meninjau budidaya jamur milik I Made Oko Widnya di Banjar Bangkiang Sidem, Desa Penarungan, Kec. Abiansemal. ”Kita sangat bangga dengan bapak Oka, pemilik budidaya jamur, selain bisa membuka lapangan kerja juga dapat membantu pemerintah dalam meningkatkan ketahanan pangan,” katanya di sela-sela memetik jamur tiram putih.
Dia juga mengatakan kunjungan kerja itu dalam rangka menyambut Hari Jadi ke-72 Polwan, 1 September 2020 dengan tema ”Polwan Siap mewujudkan kamtibmas Kondusif Masyarakat Semakin Produktif”.
Selain Wakapolres, hadir pula dalam kegiatan tersebut Kasat Binmas Polres Badung AKP Ni Luh Wirati,S.H, 6 personil Polwan, Bhabinkamtibmas Desa Penarungan Aiptu I Gusti Ngurah Gede Sugita, Babinsa Desa Penarungan Pelda Arya Munang, Pemilik Budidaya Jamur I Made Oka Widnya, Pejabat Perbekel Desa Penarungan Wayan Narayana, Kelian Dines Banjar Bangkiang Sidem I Made Suparta dan Kasatgas Linmas Desa Penarungan I Nyoman Suarsa,
”Kita amati setiap fase budidaya jamur, mulai dari proses pembibitan hingga pembudidayaannya yang sangat profesional,” katanya.
Kunjungan ditutup dengan menyerahkan bingkisan kepada petani jamur tiram, sebagai wujud tali asih Polwan Polres Badung. (bgn/hms)20081318