Pelaku Perampokan Dengan Jaket Ojol Di SPBU Benoa Tertangkap, Ternyata Pistol Digunakan Mainan
Denpasar, Baliglobalnews
Tim Opsnal Unit 4 Subdit I Polda Bali berhasil menangkap pelaku pengancaman dengan kekerasan (perampokan) di SPBU Benoa, Denpasar Selatan. Berdasarkan hasil penyelidikan kepolisian, senjata api yang digunakan pelaku I Made Novi Widyantara saat beraksi ternyata pistol main.

“Sempat viral vidio pelaku ini dan sudah ditangkap anggota kami yang dipimpin Kanit IV Subdit I, Kompol Tri Joko Widiyanto karena sangat meresahkan masyarakat,” kata Direktur Kriminal Umum, Kombes Pol. Dodi Rahmawan S.I.K dalam keterangan persnya di Polda Bali, Jumat (20/11/20).

Diterangkan Dodi, tersangka yang tinggal di Perumahan Griya Nugraha Blok A Nomor 18,Desa Bualu, Kuta Selatan, Badung ini, saat diinterogasi mengakui perbuatannya telah melakukan pengancaman dengan kekerasan pada 11 November 2020, Jam 13.40 Wita, di SPBU Benoa.

“Modus pelaku dalam melancarkan aksinya mengaku menodongkan senjata pistol ke arah korban, sehingga membuat korban berlari. Sambil pelaku mengambil tas milik korban yang didalamnya berisi uang Rp3 juta dan sebuah telepon genggam milik korban,” ucap Dodi.
Pelaku mengaku mengambil tas coklat tersebut bersama motor Honda Scoopy dengan nopol DK-2421-FBK. Untuk proses sidik tersangka ini sedang ditangani jajaran Polresta Denpasar.
Untuk barang bukti yang berhasil diamankna berupa pistol mainan berwarna hitam, motor milik tersangka, telepon genggam milik korban, jaket hijau berisi tulisan gojek. (bgn008)20112028