Sekda Badung Hadiri Karya Melaspas Ratu Ngurah di Pura Anyar, Desa Adat Sangeh

Badung, Baliglobalnews

Sekda Kabupaten Badung, I Wayan Adi Arnawa, mewakili Bupati Badung menghadiri karya ngeratep, melaspas, pasupati tapakan Ratu Ngurah Agung, Ratu Alit dan Ancangan Pura Anyar, Banjar Batusari, Desa Adat Sangeh, Desa Sangeh, Kecamatan Abiansemal, pada Senin (3/7/2023).

Dalam kesempatan ini Pemerintah Kabupaten Badung membantu dana dari BKK Rp 400 juta yang diserahkan secara simbolis oleh Sekda Adi Arnawa dan Putu Dendy Astra Wijaya secara pribadi Rp 5 juta.

Sekda Wayan Adi Arnawa menyampaikan rasa syukur dan bahagia bisa hadir menyaksikan dan ngrastiti bakti karya tersebut. “Kita memohon kerahayuan jagad biar tetap sejahtera saat melakukan upacara adat. Kepada masyarakat semua saat melaksanakan upacara ini agar dengan hati yang tulus dan ikhlas dan memiliki itikad yang baik, suci dan bersih supaya karya ini sukses dan lancar seperti yang kita harapkan. Ini juga merupakan stiti bhakti kita kepada Ida Bhatara-bhatari yang berstana di Pura Anyar, Banjar Batusari, Desa Adat Sangeh,” katanya.

Manggala Karya, I Made Suarjana, menyampaikan banyak terima kasih atas kehadiran Sekda Badung bersama undangan lainnya. “Kami mewakili masyarakat menyampaikan rasa syukur bahagia Bapak Sekda bersama undangan lainnya sudah bersedia hadir di tengah-tengah masyarakat kami serta ikut ngrastiti bakti di Pura Anyar, Banjar Batusari, Sangeh. Acara ini terlaksana setelah selesainya ngodak pelawatan tapakan Ida Bhatara. Upacara ini bisa terlaksana atas dukungan masyarakat semua serta bantuan dari pemerintah Kabupaten Badung dari dana BKK Rp 400 juta. Dalam pelaksanaan upacara ini kami menghabiskan kurang lebih Rp 500 juta dan kekurangan dana tersebut merupakan swadaya dari masyarakat serta donatur dan punia dari tokoh masyarakat,” jelasnya.

Hadir perwakilan Dinas Kebudayaan Badung IB Munika, Camat Abiansemal IB Putu Mas Arimbawa serta unsur Tripika Kecamatan Abiansemal, Perbekel Desa Sangeh I Made Werdiana, Bendesa Adat Se-Desa Sangeh dan tokoh masyarakat Sangeh I Putu Dendy Astra Wijaya. (bgn003)23070401

desaadatsangehmelaspasratungurahdipuraanyarsekdabadunghadirikarya
Comments (0)
Add Comment