Media Informasi Masyarakat

Warga Besakih Nyatakan Tulus Memilih Gede Dana

Karangasem, Baliglobalnews

Kebulatan tekad warga Desa Adat Tukad Belah Temukus, Besakih, Kecamatan Rendang, untuk mendukung pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Karangasem Gede Dana – Artha Dipa, disuarakan dengan kompak, Rabu (14/10).

Tokoh masyarakat setempat, Jro Mangku Kari, pada kesempatan itu menyatakan hendaknya pada 9 Desember mendatang masyarakat hadir ke TPS dan secara tulus menyatukan hati memilih dan mencoblos Gede Dana.

”Kami sangat mendukung Gede Dana agar bisa menduduki Karangasem Satu dan akan juga mendoakan akan agar jalan untuk maju ke kursi Karangasem Satu berjalan mulus,” katanya.

Calon Bupati Karangasem, Gede Dana, menjelaskan komitmen mengusung visi misi Nangun Sat Kertih Loka Bali untuk membangun Karangasem dengan niat ngayah secara sekala niskala. ”Potensi lokal di Karangasem tentu pula tidak akan saya abaikan, seperti kerajinan, dan pertanian yang memiliki produk unggulan salak. Di bidang pendidikan saya ingin ada perguruan tinggi, sehingga lulusan SMA tidak perlu merantau jauh-jauh untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Intinya, saya ingin fokus, tulus dan lurus untuk membangun menuju Karangasem era baru,” katanya.

Menjawab pertanyaan seorang peserta dialog, Ni Luh Tina Arinigsih, tentang kurangnya tenaga pendidik di Besakih bahkan ada guru yang justru lebih di tempat lain, Gede Dana menyatakan seorang  pemimpin harus tahu rasio kebutuhan guru dan jumlah sekolah, utamanya SD di Karangasem yang berjumlah 365 sekolah dasar. ”Sehingga bisa betul-betul maksimal mendidik untuk pengembangan sumber daya manusia dari awal di Karangasem,” ujarnya.

Bendesa Adat Tukad Belah Temukus, Made Gunaksa, menambahkan, Gede Dana harus menang di Tukad Belah dan astungkara menang di Karangasem. ”Saya minta warga dan muda-mudi satukan barisan untuk satu jalur memenangkan Dana-Dipa,” katanya. (bgn003)20101430

Leave A Reply

Your email address will not be published.