Media Informasi Masyarakat

Putu Parwata: Kerja Sama Pemerintah dan DPRD Badung Berjalan Baik dan Lancar

Badung, Baliglobalnews

 Ketua DPRD Kabupaten Badung, Putu Parwata, mengatakan masa sidang di tahun anggaran 2023 ini memberikan makna yang sangat kuat bahwa kerja sama antara Pemerintah dan DPRD Badung berjalan dengan baik dan lancar dengan indikator semua sidang tepat waktu dan diselesaikan dengan baik dan grafiknya naik terus.

Hal itu disampaikan Putu Parwata usai memimpin penutupan rapat kedua sidang paripurna masa persidangan ketiga DPRD Kabupaten Badung di Ruang Sidang Utama Gosana Sekretariat DPRD Puspem Badung pada Rabu (15/11).

“Dari segi pendapatan naik terus, dari 2023 dan penetapan induk APBD 2024 trennya sangat naik signifikan. Pimpinan mengapresiasi kepada pemerintah, karena solidnya Pemerintah Kabupaten Badung dan ini memberikan makna semangat kerja, gotong-royong, kuat bersama-sama sehingga keberanian kita bersama atas pengajuan pemerintah dari Rp 8,5 triliun APBD menjadi Rp 9,5 triliun, kemudian Rp 7,5 PAD menjadi Rp 8,5 triliun,” katanya

Politisi dari Desa Dalung, Kecamatan Kuta Utara, itu menyatakan dewan sudah melakukan diskusi dalam rapat-rapat kerja, bahwa pemerintah juga mengalokasikan prioritas sesuai dengan semangat undang-undang. “Hal-hal yang wajib oleh pemerintah tidak diabaikan. Pendidikan bahkan pengembangan rumah sakit, dalam tahun 2024 membangun dua rumah sakit di Abiansemal dan Petang, dipastikan selesai. Ini sedang dalam proses,” katanya.

Parwata juga menyinggung  masalah kemacetan lalu-lintas. Dia menyebutkan semua sudah diuraikan dan dilakukan pembebasan lahan. “Dalam APBD 2024 sudah dicantumkan sehingga linier antara pendapatan daerah dan Pembangunan Badung,” katanya.

Badung, kata dia, juga tetap mengalokasikan kabupaten lain yang perlu difasilitasi dalam pengembangan pariwisata dan ikut bersama-sama mensejahterakan seluruh kabupaten yang memang difasilitasi dan memang dapat dibantu oleh Badung dengan catatan tidak melanggar peraturan. “Jadi kerja sama yang kuat antara pemerintah dan DPRD ini sudah kita buktikan bersama-sama dan semua target tercapai dengan baik. Jadi ini adalah kerja sama baik kita dan restu doa masyarakat Kabupaten Badung,” katanya. (bgn003)23111507

Comments
Loading...