Media Informasi Masyarakat

Pjs Bupati Made Rentin Hadiri Rapat Paripurna DPRD Bangli

Bangli, Baliglobalnews

Pjs. Bupati Bangli I Made Rentin menghadiri Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bangli dalam rangka penyampaian Nota Keuangan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2025 di Ruang Rapat Kantor DPRD Kabupaten Bangli pada Jumat (11/10/2024).

Pjs. Bupati Bangli mengatakan di sana-sini masih terdapat kekurangan-kekurangan. ”Penyusunan APBD Kabupaten Bangli Tahun Anggaran 2025, merupakan APBD tahun kelima dalam rangka mewujudkan visi dan misi daerah yaitu “Nangun Sat Kerthi Loka Bali di Kabupaten Bangli,” katanya.

Dia menyebutkan berdasarkan prinsip Tri Sakti Bung Karno yaitu berdaulat secara politik, berdikari secara ekonomi, dan berkepribadian dalam kebudayaan melalui pembangunan secara terpadu, menyeluruh, terencana, terarah dan terintegrasi. Pola pembangunan dilakukan sesuai filosofi Sarining Padmabhuana yang menjadi arah kebijakan pembangunan Bangli sebagai pelaksanaan pola pembangunan semesta berencana.

Tema pembangunan Kabupaten Bangli sesuai RKPD Tahun 2025 adalah Peningkatan Daya Saing Daerah Melalui Peningkatan Pelayanan Dasar, Perekonomian dan Kualitas Infrastruktur yang berwawasan lingkungan dengan Didukung oleh Tata Kelola Pemerintahan yang Efektif dan Efisien. Beranjak dari pertimbangan tersebut maka kegiatan yang dirancang pada APBD Tahun Anggaran 2025 ini adalah dalam rangka memecahkan dan mengatasi berbagai permasalahan yang perlu mendapat penyelesaian untuk mencapai tujuan daerah dan terwujudnya masyarakat Bangli yang semakin sejahtera.

Pembangunan Kabupaten Bangli yang dijabarkan dalam Rencana Kerja Pembangunan (RKPD) Kabupaten Bangli pada Tahun 2025 yaitu Pemenuhan kebutuhan dasar Krama Bangli. Baik di bidang pangan, sandang, dan papan dengan kualitas yang layak, penguatan kualitas SDM melalui peningkatan mutu pendidikan dan kesehatan, penyediaan Jaminan Sosial Terpadu dan Ketenagakerjaan, memperkuat sektor perekonomian melalui penguatan sektor pariwisata dan menjaga keseimbangan pembentuk sektor perekonomian, memantapkan infrastruktur dan tata ruang kota yang berkualitas dan berwawasan lingkungan, pemajuan kebudayaan adat Bali yang adiluhung berbasis nilai-nilai Sad Kerthi; dan Tata kelola birokrasi pemerintah dan pelayanan yang efektif dan efisien.

Kebijakan pembangunan daerah pada dasarnya dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang menjadi prioritas pemerintah daerah Kabupaten Bangli. Program pembangunan tersebut dilaksanakan melalui peningkatan dan pemeliharaan jaringan jalan, jaringan irigasi dan air bersih serta prasarana wilayah lainnya, meningkatkan kualitas dan kuantitas sarana dan prasarana pendidikan.

Di samping itu meningkatkan kualitas dan kuantitas sarana dan prasarana kesehatan baik pelayanan dasar maupun pelayanan kesehatan rujukan. Selain itu juga terdapat kewajiban pemerintah daerah dalam memberdayakan desa adat, lembaga-lembaga adat dan komponen masyarakat lainnya sebagai bagian dalam mendukung pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Bangli.

Sementara rancangan pendapatan daerah dalam Rancangan APBD Tahun Anggaran 2025, dirancang 1 triliun 218 miliar rupiah lebih. Untuk kedepannya akan terus diupayakan peningkatan pendapatan yang lebih signifikan dengan dibarengi kerja keras dari seluruh aparat yang terkait khususnya perangkat daerah penghasil PAD.

PAD dirancang 307 miliar rupiah lebih yang berasal dari penerimaan pajak daerah 93 miliar rupiah lebih, retribusi daerah 189 miliar rupiah lebih, Hasil pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan 6 miliar rupiah lebih, dan PAD lain yang sah 17 miliar rupiah lebih. Sedangkan pendapatan transfer dirancang 910 miliar rupiah lebih yang berasal dari transfer Pemerintah Pusat 854 miliar rupiah lebih, dan transfer antardaerah 55 miliar rupiah lebih. (bgn003)24101108

Comments
Loading...
Explore more about Rytr AI local suite from GitHub.