Media Informasi Masyarakat

Pemkot Denpasar Ngaturang Bakti Pujawali pada Puncak Karya Piodalan Mapadudusan Alit Pura Agung Jagatnatha

Denpasar, Baliglobalnews

Jajaran Pemerintah Kota Denpasar melaksanakan bakti pujawali pada puncak karya padudusan alit di Pura Agung Jagatnatha, Denpasar, pada Purnama Sasih Kalima, Rabu (5/11/2025). Walikota Denpasar I Gusti Ngurah Jaya Negara, Wakil Walikota I Kadek Agus Arya Wibawa, Ketua DPRD I Gusti Ngurah Gede dan Sekda IB Alit Wiradana hadir pada prosesi tersebut.

Usai sembahyang, Walikota Jaya Negara mengatakan pujawali di Pura Agung Jagatnatha Kota Denpasar dilaksanakan setiap tahun sekali. Hal ini merupakan wujud srada dan bakti Pemerintah dan masyarakat Kota Denpasar kepada Ida Sang Hyang Widi Wasa. Pelaksanaan pujawali padudusan alit di Pura Agung Jagatnatha ini merupakan momentum bagi seluruh masyarakat untuk selalu eling. Sehingga sudah sepatutnya seluruh elemen masyarakat, utamanya jajaran pemerintah dan masyarakat Kota Denpasar menjadikan ini sebuah momentum untuk menjaga keharmonisan antara parahyangan, palemahan, dan pawongan sebagai implementasi dari Tri Hita Karana. “Dengan pelaksanaan pujawali ini mari kita tingkatkan srada bakti kita sebagai upaya menjaga harmonisasi antara parhyangan, pawongan, dan palemahan sebagai implementasi Tri Hita Karana, dengan harapan seluruh program dan persoalam yang dihadapi dapat diatasi dengan optimal,” ujarnya.

Sementara Kabag Kesejahteraan Ida Bagus Alit Surya Antara selaku Prawartaka Karya menjelaskan pujawali padudusan alit ini merupakan rangkaian karya agung sebelumnya. Dimana, rangkaian karya telah dimulai sejak 3 November lalu dengan melaksanakan matur piuning. Dilanjutkan dengan Upacara ngias ida betara pada 4 November lalu dan puncak pujawali pada Purnama Sasih Kalima, Rabu (5/11/2025). 

Setelah puncak pujawali, kata dia, rangkaian dilaksanakan dengan bakti penganyar selama satu hari hingga penyineban pada 6 November mendatang. Dimana, pemedek atau masyarakat yang hendak tangkil dapat memanfaatkan momentum penganyar untuk tangkil ngaturang bakti. “Untuk pujawali tahun ini, Ida Bhatara Pura Agung Jagatnatha nyejer selama 1 hari, hingga penyineban pada 6 November mendatang, astungkara melalui pelaksanaan pujawali ini semoga Ida Sang Hyang Widi Wasa selalu memberikan tuntunan dan kekuatan dalam menjalankan kewajiban untuk mensejahterakan rakyat,” ujarnya.

Hadir pula Ketua TP PKK Ny. Jaya Negara, Ketua GOW Ny. Arya Wibawa, Ketua DWP Ny. Wiradana, Ketua MDA AA Ketut Sudiana, Ketua PHDI I Made Arka, pimpinan OPD serta para pemedek.(bgn003)25110512

Comments
Loading...