Media Informasi Masyarakat

Ketua DPRD Putu Parwata Sampaikan Pesan Idul Fitri, Ajak Masyarakat Badung Guyub dan Jaga Persatuan

Badung, Baliglobalnews

Ketua DPRD Kabupaten Badung, Putu Parwata, mengajak seluruh lapisan masyarakat Badung untuk guyub dan tetap menjaga persatuan.

Hal itu disampaikan Parwata kepada sejumlah wartawan serangkaian Hari Raya Idul Fitri di kediamannya Jl. Panji, No. 27 X, Banjar Kwanji, Desa Dalung, Kecamatan Kuta Utara, pada Rabu (10/4/2024).

“Semoga melalui kesempatan ini seluruh umat yang ada di Bali, khususnya di Badung saling menghormati, saling menghargai dan membangun satu persatuan yang baik dalam kehidupan kita, karena ini merupakan satu momentum yang harus kita jaga, dimana kita saling menghargai dan saling menghormati saudara-saudara kita umat Muslim yang merayakan Idul Fitri. Semoga di Hari Raya Idul Fitri ini kerukunan tersebut terjaga dengan baik dan tuntunan dan bimbingan dari Tuhan Yang Maha Esa akan selalu melindungi kita semua,’ katanya.

Parwata menyampaikan dalam rangka bersama-sama melaksanakan swadharma kita masing-masing, dia menggarisbawahi bahwa ke depan Badung ini harus betul-betul dijaga dengan baik. “Peran serta dari media, seluruh masyarakat bahwa kebersamaan yang perlu dibangun oleh kita di Badung, karena nanti menjelang pilkada yang akan dilaksanakan, saya sebagai Ketua DPRD Badung tentu mempunyai kewajiban menyampaikan pesan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Badung agar betul-betul menjaga situasi dan kondisi Badung ini dengan baik, bagaimana kebersamaan, bagaimana persatuan, bagaimana kita menunjukkan ke depan ini kesatuan tetap dijaga, karena kita tidak ingin Badung ini terpecah-belah oleh tujuan-tujuan yang pragmatis. Jadi, sebagai Ketua DPRD Badung, saya ingin mengajak kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Badung ini untuk tetap bersatu,” katanya.

Terhadap hal-hal yang lain, seperti pilihan-pilihan politik silakan, kata dia, tetapi konstruktif. “Semua dengan pola pikir yang konstruktif, seperti apa yang kita diskusikan bahwa seluruh program yang sudah dijalankan dengan baik, sesuai dengan visi misi Bupati, sesuai dengan RPJMD, kita sudah sepakati melalui kebijakan yang kita sepakati di DPRD Kabupaten Badung maka Bupati, Wakil Bupati dan seluruh jajarannya melakukan eksekusi, melakukan satu kewajiban, kebijakan. Perlu kami sampaikan bahwa di dalam pelaksanaan kegiatan program yang dijalankan oleh Bapak Bupati semua kita sepakati berdasarkan rapat paripurna DPRD Badung sehingga Bupati melakukan eksekusi dengan cepat, baik yang bersifat mandatori maupun program-program kegiatan yang lainnya yang memang membutuhkan suatu progres yang yang perlu percepatan dalam pembangunan yang ada di Kabupaten Badung,” katanya.

Dia menegaskan pemerintah dalam hal ini Bupati Badung konsen betul bagaimana memenuhi kewajiban mandatori, khususnya di bidang pendidikan. Bupati, kata dia, sudah melihat semuanya bahwa ada infrastruktur yang dibangun di Kabupaten Badung ini baik dari SD, SMP sesuai kewenangan dimaksimalkan dan ini menjadi prioritas. Demikian pula dalam hal kesehatan. “Jadi sarana-prasarana penunjang kesehatan dibangun dengan cepat oleh Bupati, Rumah Sakit Abiansemal, Rumah Sakit Petang, dan kelengkapan RSD Mangusada di Kapal dibenahi. Jaminan masyarakat tentang kesehatan juga sudah dijalankan melalui kartu Badung Sehat bekerja sama dengan BPJS,” katanya.

Kepentingan-kepentingan masyarakat yang lain, kata dia, didorong melalui hibah, karena menjadi kebutuhan Masyarakat infrastruktur juga tidak lepas karena infrastruktur menjadi kebutuhan masyarakat karena itu tetap menjadi prioritas untuk Kabupaten Badung, bersinergi juga dengan Pemerintah Pusat. Dengan kerja sama yang baik antara pemerintah, DPRD dan masyarakat tetap dijaga dengan baik. ‘Ada input, ada output dan ada out come. Bagaimana kebutuhan masyarakat ini perlu dan bisa dilanjutkan terus dan dapat terpenuhi,” katanya.

Dia juga menyebutkan pihaknya sudah sepakat untuk mempercepat proses pembahasan APBD bersama Bupati supaya betul-betul bisa mempercepat dan mendorong pertumbuhan ekonomi, infrastruktur yang belum dikerjakan kemudian bagaimana model support yang akan diberikan baik itu infrastruktur kepada para petani maupun kebutuhan-kebutuhan petani yang lain, bagaimana dengan memberikan fasilitas digital kepada UMKM. “Ini sudah kita desain dengan sebaik-baiknya. Karena itulah kami sepakat akan mendorong percepatan pembahasan dan penetapan APBD,” tandasnya. (bgn003)240410

Comments
Loading...