Kapolsek Abiansemal Pantau Pelaksanaan Vaksinasi Covid -19
Badung, Baliglobalnews
Kapolsek Abiansemal, Kompol Ruli Agus Susanto, memantau pelaksanaan vaksinasi masal tahap ke-2 di Wantilan Jaba Pura Dalem, Desa Adat Sedang, Kecamatan Abiansemal, Badung, Sabtu (4/9) pagi.Saat ditemui Kapolsek Abiansemal menjelaskan vaksinasi Covid-19 bertujuan untuk mendukung percepatan vaksinasi sebagai upaya mewujudkan herd immunity nasional untuk mengatasi wabah pandemi Covid-19.”Hari ini untuk wilayah Abiansemal ada 3 tempat dilakukan vaksinasi massal yaitu di SDN 3 Mambal, SDN 2 Mekar bhuwana dan di wantilan Jaba Pura Dalem Desa Adat Sedang,” katanya.Kapolsek menyatakan akan layani dengan cepat dan tepat kepada masyarakat terhadap kebutuhan vaksin Covid-19. Untuk wilayah Badung, kata dia, ditargetkan hari ini 1.700 dosis hingga pukul 14.00.Dia juga minta selama pelaksanaan vaksin, masyarakat tetap mentaati protokol kesehatan demi keselamatan dan kelancaran kegiatan vaksinasi. (bgn003)21090402