Media Informasi Masyarakat

Covid-19 di Bali Minggu Ini, Positif 115, Sembuh 172

Denpasar, Baliglobalnews

Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Provinsi Bali pada Minggu (19/9) tercatat 115 orang, sembuh 172 orang dan meninggal dunia 14 orang.

Atas perkembangan kasus tersebut, sesuai rilis Satgas Nasional total positif Covid-19 di Provinsi Bali hingga kini menjadi 111.400 orang, sembuh mencapai 105.182 orang, dan meninggal dunia menjadi 3.840 orang.

Secara nasional kasus positif hari ini bertambah 2.234 orang, sehingga total menjadi 4.190.763 orang. Kasus sembuh tercatat 6.186 orang, sehingga total sembuh menjadi 3.989.326 orang. Kasus meninggal hari ini bertambah 145 orang, sehingga keseluruhan kasus meninggal menjadi 140.468 orang. (bgn003)21091906

Comments
Loading...
Upgrade your writing with this solution.