Media Informasi Masyarakat

Apel Siaga Tim Pendamping Keluarga Nusantara, Berkomitmen Cegah Stunting di Indonesia

Mangupura, Baliglobalnews

Dinas P2KBP3A Kabupaten Badung mengikuti Apel Siaga Tim Pendamping Keluarga secara virtual yang diikuti Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, KB dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P2KBP3A) Kabupaten Badung Putu Eka Merthawan, Kepala Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Bali dan Tim Pendamping Keluarga Kabupaten Badung dari Puspem Badung. Kamis (12/5).

Apel siaga yang bertujuan untuk menumbuhkan semangat pada pendamping khususnya pada Tim Pendamping Keluarga tersebut dihadiri langsung Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko serta Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Alun-alun Subang.

Apel dihadiri oleh 514 Kabupaten dan Kota di Indonesia ini serta 600 ribu kader, yang siap berkomitmen untuk mensukseskan pencegahan stunting di Indonesia.

Kepala BKKBN Dr Hasto Wardoyo menyebut jika salah satu fokus pemerintah saat ini adalah pencegahan stunting. “Ini bertujuan agar anak-anak Indonesia dapat tumbuh dan berkembang secara optimal dan maksimal, dengan disertai kemampuan emosional, sosial, dan fisik yang siap untuk belajar, serta mampu berinovasi dan berkompetisi di tingkat global. (bgn003)22051216

Comments
Loading...