Polres Badung Sudah Vaksinasi1.262 Orang, Lampaui Target

Badung, Baliglobalnews

Kepala Bagian Operasi Polres Badung, Kompol I Gede Made Surya Atmaja.mengatakan capaian vaksinasi Kepolisian Resor Badung pada hari pertama, kedua dan ketiga (Booster) melampaui target. Dari target 684 orang setiap hari, pada Senin (21/2) sudah mencapai 1.262 orang sesuai jumlah total di seluruh gerai vaksin Presisi Polres Badung, Bali pada Selasa (22/2).

Kompol I Gede Made Surya Atmaja menjelaskan pencapaian vaksinasi Covid -19 baik yang menggunakan jenis vaksin Sinovac, Astra Zeneca maupun Pfizer telah melampaui target per hari yaitu dari target 684 orang telah mencapai 1.262 orang.

Dia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak dan masyarakat yang begitu antusias melaksanakan vaksin, mulai dari dari usia dini, hingga lansia. “Astungkara kemarin capaian kinerja kita luar biasa, sehingga capaian vaksinasi Covid -19 sudah melampaui angka 684 per hari,” katanya.

Kendati capaian vaksinasi telah melampaui target, dia meminta percepatan vaksinasi pada hari-hari berikutnya jangan sampai kendor. Hal ini bertujuan agar vaksinasi bisa maksimal, sehingga dapat menjangkau lebih banyak masyarakat Kabupaten Badung.

Perwira Menengah asal Kabupaten Tabanan ini juga mengatakan terus berupaya meningkatkan pelayanan di tiap-tiap gerai vaksin dan mengawasi Prokes dengan ketat, guna mengoptimalkan vaksinasi yang sehat dan aman.

Data di Gerai Vaksin Presisi Polres Badung pada Senin (21/2) di SD 1 Pererenan, Gereja Babakan Canggu dan SMA N 1 Mengwi total 1.262 orang terdiri atas laki laki 619 orang dan perempuan 643 orang. (bgn003)22022202

polresbadungvaksinisasicovid19
Comments (0)
Add Comment