Denpasar, Baliglobalnews
Bupati Tabanan, I Komang Gede Sanjaya, didampingi Sekda Tabanan dan OPD terkait, mengikuti rapat koordinasi percepatan pengelolaan sampah berbasis sumber di Gedung Gajah Jaya Sabha, Denpasar, pada selasa (30/11).
Rapat yang dipimpin Gubernur Bali, I Wayan Koster dan dihadiri oleh pimpinan daerah se-Bali tersebut berjalan dengan protokol kesehatan yang ketat.
Gubernur Bali pada pertemuan tersebut sekaligus memberikan arahan kepada seluruh pimpinan daerah yang secara langsung memimpin pelaksanaan pembangunan TPS3R, karena ke depannya fokus pengelolaan sampah ini akan menjadi fokus kerja utama Pemerintah Provinsi Bali dan pelaksanaannya akan dimulai dari desa. Provinsi Bali telah memperoleh dana pagi sejumlah 100 Milyar Rupiah dari Pemerintah Pusat, guna membangun TPS3R di seluruh Kabupaten. Dia meminta laporan dan perkembangan kinerja dari seluruh pimpinan daerah yang hadir dalam rapat tersebut.
Bupati Sanjaya menyampaikan pembangunan TPS3R telah berlangsung hingga hari ini. Progres pembangunan TPS3R di Tabanan yang didanai dari DAK cadangan tahun 2021 sudah mencapai kemajuan fisik hingga 23% dan diprediksi akan selesai pada pertengahan Desember 2021.
Sementara untuk percepatan penanganan dalam pengelolaan sampah, Kabupaten Tabanan mengajukan 36 unit TPS3R dan 2 unit TPST di tahun 2022. Sedangkan untuk kebutuhan desa yang belum terdata, akan diprioritaskan pada tahun 2023.
“Tugas yang dilakukan Tim Desa Kerti Bali Sejahtera di Kabupaten Tabanan, sudah berlangsung baik dan saling bersinergi antara Tim Provinsi dan Tim di Kabupaten, sehingga pelaksanaan kebijakan provinsi dapat terpantau hingga ke tingkat desa” papar Sanjaya. Ia juga berharap, komunikasi dan integritas antara daerah dan pusat dapat terus terjalin dengan baik, sehingga percepatan pengelolaan sampah bisa teratasi dengan segera. (bgn003)21113004