Ketua DPRD Putu Parwata Sarankan Desa Munggu Buat Maskot Tari Kecak Mekotek
Mangupura, Baliglobalnews
Ketua DPRD Badung, Putu Parwata, menyarankan pengurus Banjar Adat/Dinas Pengayehan, Desa Munggu, Badung, bersama yowana Desa Munggu, Kecamatan Mengwi, Badung, untuk membuat Tari Kecak Mekotek sebagai maskot Desa Munggu.
Hal itu disampaikan Parwata usai menerima audiensi pengurus Banjar Adat/Dinas Pengayehan, Desa Munggu, Badung, bersama yowana di ruang kerjanya Sekretariat DPRD Puspem Badung pada Selasa (21/5/2024).
“Masyarakat Munggu ingin membuat yang namanya ikon desa dan akan membuat maskot tarian Munggu dan membuat satu kecak mekotek. Kalau kecak kan sudah banyak, kecak mekotek belum ada. Kami memberikan masukan bagaimana Desa Munggu adalah desa pariwisata yang ditetapkan oleh Kabupaten Badung. Maka harus mempunyai daya tarik wisata desa. Jadi karena itu objek pariwisata desa khususnya yang sudah diberikan SK oleh Bupati Badung menjadi desa pariwisata harus mempunyai kearifan lokal atau unggulan. Jadi unggulan-unggulan di Desa Munggu inilah yang harus dipromosikan keluar, kepada orang luar atau orang asing. Makanya saya memberikan masukan segera membuat Tari Kecak Mekotek. Itu belum ada, yang ada itu tari kecak, sudah biasa,” katanya kepada sejumlah wartawan.
Untuk itu, dia menyarankan segera berkoordinasi dengan para sanggar yang ada di desa, karena di setiap banjar ada sanggarnya. (bgn003)24052109